Pages

Saturday, November 2, 2013

Latihan Penjarian Trill Pada Biola

hai,
kali ini saya akan membahas soal Trill pada biola.
Untuk melakukan trill diperlukan sebuah jari-jari yang kuat dan lentur untuk melakukannya dengan cepat. Sebelumnya kita harus mengerti apa itu trillTrill /triller(Jerman)/trillo (Italia)/trille (Prancis) merupakan pergantian cepat antara dua nada yang berdekatan.


Untuk melatih trill saya memberikan sebuah latihan trill pada biola dengan cara melatih partitur dibawah ini :Latihan ini sangat disarankan untuk para violist. Notnya mungkin hanya 1/4 ketuk dengan legato. Dalam mengaplikasikannya latihan tersebut tidak akan digunakan sebagai permainan. Namun latihan tersebut memiliki manfaat dalam penguasaan jari dan ketukan bila nantinya diperlambat.

Dalam menggunakan trill harus dilakukan sesuai harga not dan not yang ditentukan contohnya dibawah ini :
Notasi tersebut bernada C dalam tangga nada natural yang dimainkan dengan tempo 2 ketuk. Bila diberi trill maka notnya adalah C - D - C - D yang dimainkan dengan cepat dan beraturan.

Anda bisa melihat video cara melatih trill pada biola dengan mengunjungi link ini:
http://www.youtube.com/watch?v=bQL7jhv7PNE

Selamat mencoba :-)

Software musik Finale 2010

hai sobat,
kali ini saya akan membagi sedikit info tentang software musik yang dapat membuat not balok untuk keperluan musik. berikut ini infonya.

contoh layar awal software finale 2010


Finale adalah software musik untuk membuat partitur notasi balok yang sangat berguna dan banyak digunakan para composer, ensamble, orkestra, trio, kuartet, band dan masih banyak lagi. Akhir-akhir ini banyak para musisi mencari software composisi partitur ini. Apa saja kelebihan dari Finale ini?
Finale memiliki fungsi yang unggul yaitu :
1. dapat untuk membuat komposisi lagu
2. memiliki lembar sheet yang beragam jenisnya (disesuaikan dengan fungsinya)
misalnya untuk orkestra (string)
3. memiliki beragam alat musik dalam komposisi lagunyadiatas merupakan contoh dari alat musik menurut tipe Band

4. memiliki keterangan tentang sang komponis
5. finale memiliki pengaturan awal yang mudah
6. memiliki toolbar dasar yang lengkap
7. Finale memiliki fitur putar lagu
- kelebihan: jadi tidak perlu dimainkan lagi untuk mencobanya, fitur ini akan memutar lagu sesuai dengan partitur yang tertulis.


Selamat mencoba :-)